Jokowi Resmikan Hotel di IKN, Awalnya Sempat Ragu Bisa Rampung 9 Bulan

6 days ago 3
ARTICLE AD BOX

Nusantara -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Swissotel Nusantara di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Selain itu, Jokowi juga meletakkan batu pertama groundbreaking Nusantara Mal Duty Free.

"Dengan mengucap bismillahirrohmanirrohin pada siang hari ini saya resmikan Swissotel Nusantara dan peletakan batu pertama groundbreaking Nusantara Mal Duty Free saya nyatakan dimulai," ujar Jokowi di IKN, Jumat (13/9/2024).

Jokowi mengapresiasi pembangunan Swissotel Nusantara. Jokowi takjub pembangunan Swissotel hanya membutuhkan waktu 9 bulan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya ingin memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas pembangunan Swissotel Nusantara yang dikerjakan dalam waktu 9 bulan. Saat itu, waktu konsorsium yang dikomandani Pak Aguan menyampaikan kepada saya. 'Pak ini nanti sebelum Agustus selesai'. 'Maaf pak, saya nggak percaya saat itu, saya nggak percaya'," kata Jokowi.

Namun setelah melihat hotel bintang 5 itu, Jokowi terkagum-kagum. Pembangunan hotel dengan kapasitas 191 kamar selama 9 bulan, tambah Jokowi, adalah pekerjaan yang tidak mudah.

Selain itu, Jokowi juga meresmikan dimulainya pembangunan Nusantara Mall Duty Free. "Kalau ini selesai dan segera selesai ini akan memunculkan keramaian di IKN, rumah sakit selesai, sekolah selesai, malnya ada, infrastruktur jalan juga sudah memadai saya kira muncul keramaian dan ingin segera mendorong sebanyak-banyaknya ASN kita untuk pindah ke IKN, sebanyak-banyaknya, karena memang keramaian yang dibutuhkan IKN," tuturnya.

(isa/imk)

Read Entire Article