Liputan6.com, Jakarta Karnaval SCTV 2025 siap menghibur warga Soreang, Kabupaten Bandung, pada tanggal 26 dan 27 April 2025. Acara ini akan menjadi pembuka rangkaian Karnaval SCTV tahun ini, menampilkan banyak artis papan atas dan aktivitas interaktif yang menarik. "KARNAVAL SCTV sudah menjadi wujud tradisi SCTV mengapresiasi pemirsanya dengan mendatangi langsung berbagai kota di Indonesia," ujar Banardi Rachmad, Deputy Director Programming SCTV.
Selama dua hari penuh, pengunjung akan disuguhkan pertunjukan musik yang bervariasi dari pagi hingga malam. Karnaval ini tidak hanya menampilkan konser, tetapi juga berbagai kegiatan off-air yang dijamin seru dan GRATIS untuk semua kalangan. Lokasi acara di Halaman Gedung Budaya Soreang akan menjadi pusat keramaian yang dipenuhi oleh pengunjung yang ingin menikmati hiburan.
...