
Ada penyebab kenapa top up GoPay tidak masuk. Jika hal ini terjadi, tentu akan sangat menyebalkan dan mengganggu aktivitas penggunaan GoPay sebagai alat pembayaran.
GoPay adalah salah satu dompet digital (e-wallet) yang dapat digunakan untuk bertransaksi di berbagai platform, baik online maupun offline. GoPay merupakan salah satu layanan dari Gojek Super App.
Alasan Kenapa Top Up GoPay Tidak Masuk

GoPay adalah dompet digital paling populer di Indonesia karena menjadi salah satu layanan dari Gojek Super App. GoPay banyak digunakan untuk bertransaksi di berbagai platform, baik online maupun offline.
Pengguna dapat menggunakan GoPay untuk membayar layanan Gojek (GoRide, GoCar, GoFood, dll), berbelanja di Tokopedia, serta membayar tagihan, atau melakukan transaksi di banyak mitra usaha lainnya.
Sejarah GoPay sendiri diawali ketika akhir tahun 2016 Gojek mengakuisisi Ponselpay, sebuah perusahaan keuangan milik MVComerce yang telah memiliki lisensi uang elektronik (e-money) dari Bank Indonesia.
Gojek membutuhkan lisensi tersebut guna mengembangkan GoPay yang telah dikembangkan untuk menjadi e-money. Satu tahun kemudian, Gojek mengumumkan akuisisinya terhadap tiga perusahaan financial technology, yaitu Kartuku, Midtrans, dan Mapan untuk mendukung ekspansi GoPay di luar ekosistem Gojek.
Hingga tahun 2017, GoPay hanya dapat digunakan sebagai pembayaran non-tunai ketika menggunakan layanan Gojek, mulai dari pembayaran Go-Ride, Go-Send, dan lainnya.
Di 2018, Nadiem Makarim membuat keputusan mengeluarkan GoPay dari ekosistem Gojek dengan harapan lebih apat diterima oleh khalayak luas seperti halnya penggunaan uang tunai sebagai alat pembayaran.
Pada bulan Mei 2018, GoPay menjadi uang elektronik pertama di Indonesia yang meluncurkan pembayaran QR code dengan fokus kepada warung makan. Penyebaran QR code sebagai metode pembayaran offline dilanjutkan dengan peluncuran di sarana transportasi publik, sekolah dan lain sebagainya.
Kini GoPay menjadi dompet digital paling populer di Indonesia. Karena penggunanya yang banyak, terkadang ada kendala yang terjadi seperti saat melakukan top up atau pengisian saldo GoPay.
Mengutip laman resmi GoPay (https://gopay.co.id/), alasan kenapa top up GoPay tidak masuk adalah transaksi top up saldo GoPay melebihi batas yang ditentukan.
Jika hal ini terjadi, pengguna dapat melakukan beberapa hal berikut.
Pastikan nomor tujuan sudah benar.
Cek halaman 'Riwayat Transaksi'; top up yang berhasil akan tercatat di halaman tersebut.
Pastikan transaksi top up tidak menyebabkan saldo GoPay melebihi batas yang ditentukan.
Tutup dan buka kembali aplikasi GoPay.
Terkadang proses top up membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya. Oleh karena itu, mohon kesediaan pengguna untuk menunggu hingga 2x24 jam di hari kerja.
Apabila setelah waktu tersebut saldo masih belum masuk, laporkan ke laman resmi (https://gopay.co.id/) atau aplikasi GoPay kemudian pilih menu "Laporin masalah". Customer service GoPay akan segera membantu pengguna.
Baca Juga: Apakah GoPay Bisa Tarik Tunai? Penjelasan dan Caranya
Demikian alasan kenapa top up GoPay tidak masuk. Sebagai pengguna, tidak perlu khawatir saldo hilang jika seluruh prosedur untuk top up dilakukan dengan benar. (ARD)