Liputan6.com, Jakarta - Winger andalan Timnas Indonesia, Saddil Ramdani, tengah menjadi perbincangan hangat di dunia sepak bola Tanah Air. Setelah berkarier di Liga Super Malaysia bersama Sabah FC, namanya kini santer dikaitkan dengan kepindahan ke salah satu klub besar Liga 1 Indonesia. Berbagai rumor beredar, dengan Persib Bandung menjadi klub yang paling kuat dikaitkan dengan pemain berusia 26 tahun tersebut.
Kabar Saddil Ramdani akan berseragam Persib Bandung pertama kali muncul di media sosial. Kontrak Saddil dengan Sabah FC sendiri akan berakhir pada 31 Mei 2025, sehingga kepindahannya diprediksi akan terjadi setelah berakhirnya Liga Super Malaysia.
Tidak hanya itu, mantan CEO Sabah FC, Marzuki Nasir, juga memberikan pernyataan yang seolah mengisyaratkan kepergian Saddil. Melalui akun media sosialnya, Marz...